Jadilah Orang Hidup Yang Hidup Bukan Orang Hidup Yang Mati. Jadilah Pula Orang Mati Yang Hidup Bukan Orang Mati Yang Mati.

edukonten. Diberdayakan oleh Blogger.

2011/06/23

Pendidikan dan Pelatihan Kepala Sekolah

Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) merupakan salah satu bentuk kegiatan dari program pengembangan sumber daya manusia (personal development) yang strategis karena program diklat selalu berkaitan dengan masalah nilai, norma, dan perilaku individu dan kelompok. Program diklat selalu direncanakan untuk tujuan-tujuan, seperti pengembangan pribadi, pengembangan profesional, pemecahan masalah, tindakan yang remidial, motivasi, meningkatkan mobilitas, dan keamanan anggota organisasi.Tujuan utama diklat kepala sekolah adalah untuk memperoleh kecakapan khusus yang diperlukan oleh kepala sekolah dalam rangka pelaksanaan tugas-tugas kepemimpinan sekolah. Langkah utama yang perlu dilaksanakan adalah bagaimana mengemas program diklat agar dapat mencakup program isi, metodologi, serta peralatan pelatihan.
Program diklat untuk kepala sekolah dapat dibedakan menjadi 2, yakni program pre-service dan program service training. Program pre-service diperuntukkan bagi calon kepala sekolah yang telah terpilih melalui proses rekruitmen, seleksi, dan pemilihan (prospective principals), sedangkan program service training diperuntukkan bagi mereka yang telah menduduki jabatan kepala sekolah. Namun, kedua program tersebut memiliki tujuan yang sama, yaitu menciptakan kepala sekolah yang profesional.

0 komentar:

Posting Komentar